Pages

Senin, 10 Oktober 2011

Resep Masakan - Punch Aneka Buah


Punch Aneka Buah

Bahan :
  • 100 gr melon, potong kecil kecil
  • 100 gr semangka, potong bulat kecil
  • 100 gr jeruk mandarin
  • 1 sdk makan biji selasih
  • 100 ml air jeruk peras
  • 50 ml sirup jeruk
  • 159 ml air
  • 150 gr gula pasir
  • 350 ml air soda
  • es batu secukupnya
Cara membuat :
  • Larutkan gula dalam air panas hingga larut.
  • Dinginkan kemudian campur dengan air jeruk peras, sirup dan aduk rata.
  • Siapkan gelas dengan buah melon, semangka, jeruk mandarin dan biji selasih.
  • Tuangkan air jeruk sirup kedalam gelas berisi buah.
  • Masukkan air soda sebelum dihidangkan.
  • Tambahkan es batu. Sajikan.

Resep Masakan - Omelet Daging


Resep Masakan - Omelet Daging

Bahan :
  • 100 gr daging cincang
  • 2 butir telur ayam
  • 1 sdk makan tepung maizena
  • 2 sdk makan air
  • garam dan merica secukupnya
Cara memasak :
  • Kocok telur kemudian masukkan daging, tepung maizena, air, garam dan merica.
  • Aduk rata
  • Dadar adonan di wajan hingga kuning dan matang
  • Hidangkan omelet dengan  tambahan saus sambal atau saus tomat diatasnya.

Bulgogi

Masakan korea yang harus kita coba

 

Bahan

  • 2 pon daging sirloin, iris tipis
  • 3 siung bawang putih, geprek dan cincang halus
  • 3 siung bawang merah, potong halus
  • 1 buah bawang bombay, potong halus
  • 1/3 cangkir (2 sendok makan) kecap manis
  • 2 sendok makan minyak wijen
  • 2 sendok makan madu
  • Lada hitam secukupnya
  • 1/2 sendok teh gula pasir
  • 1 sendok makan gochujang*)
  • 1/2 sendok makan minyak wijen
  • 1 kepala daun selada

Cara membuat

  • Pada pisau bagian belakang, irislah dengan tipis sampai empuk.
  • Mangkok tersebut berisi sisa-sisa bahan tersebut. Campuran tersebut harus rata/tebal.
  • Tuangkan bumbu rendama ke dalam daging tersebut dan campurkan dengan tangan. Dan pastikan daging tersebut harus sudah terlapis dengan bumbu rendaman tersebut.
  • Bungkus dengan plastik dan diamkan selama 1 jam.
  • Masak daging dalam satu lapisan di meja Hibachi.
  • Daging yang dimasak harus sudah selesai, dan bagian luarnya berkaramel.
  • Di mangkok yang berbeda, gabungkan gula dan gochujang.
  • Masukkan minyak wijen ke dalam campuran tersebut.
  • Sajikan dengan daun selada dan campuran gochujang.

Catatan

  • *) Gochujang = adalah pasta cabai untuk masakan Korea yang bahan utamanya adalah koji beras ketan dan bubuk cabai yang difermentasi. Secara tradisional, fermentasi gochujang dilakukan di halaman rumah di dalam tempayan tembikar berukuran besar. Tempat diletakkan di alas dari susunan batu yang disebut jangdokdae (장독대).

[Resep Makanan Korea] Membuat Bibimbap..

Coba yukk tUk massak.........





Hmm, tau Bibimbap gak??? Sejenis nasi campur khas korea gitu…
Bikin yukk… Check out:
Bahan :
- 3 sendok makan minyak
- 300 gr daging cingcang
- 4 siung bawang putih, cingcang halus
- 2 sendok makan, jahe cingcang
- 2 sendok the soy sauce
- 2 buah wortel, potong korek api
- 2 buah mentimun, potong korek api
- 4 buah jamur shitake, iris tipis
- 150 gr tauge jepang
- 4 butir telur
- 400 gr nasi pulen
- 4 sendok makan korea hot bean paste
Cara membuat :
1. panaskan minyak, masukan daging cingcang, bawang putih, jahe, dan soy sauce. Masak hinnga daging berubah warna dan matang. Angkat, sisihkan.
2. panaskan minyak, tumis wortel, mentimun, dan jamur hinnga matang, angkat sisihkan.
3. panaskan sedikit air dalam wajan, masukan telur hingga setengah matang. Angkat dan sisihkan.
4. masukan nasi dalam mangkuk beri telur mata sapi di atasnya. Masukan juga daging dan tumisan sayuran. Tambahkan pasta di atasnya

NASI HAINAM

Gunakan beras yang sedikit pera agar teksturnya lebih bagus.

bahan-bahan/bumbu-bumbu :

bahan nasi:
2 siung bawang putih dimemarkan
2 cm jahe dimemarkan
3 sendok makan minyak goreng
2 sendok makan minyak wijen
400 gram beras
550 ml kaldu ayam
2 1/2 sendok teh garam

bahan ayam rebus:
1 ekor ayam
3 cm jahe dihaluskan untuk olesan
1 sendok teh garam untuk olesan
1 sendok makan minyak wijen untuk olesan ayam
3 cm jahe, dimemarkan
1 batang daun bawang, dipotong 1 cm
1.500 ml air
5 sendok teh garam
1/4 sendok teh gula pasir

bahan kuah:
1.300 ml kaldu ayam dari rebusan ayam
250 gram labu siam dipotong kotak 2 cm
1/4 sendok teh merica bubuk

bahan sambal:
5 buah cabai rawit ditumbuk kasar
1 buah cabai merah ditumbuk kasar
1 siung bawang putih dicincang
1 cm jahe , dicincang
150 ml air
1/2 sendok teh kecap manis
1/2 sendok teh garam
2 sendok teh gula pasir
1/2 sendok teh air jeruk purut
1 sendok teh kecap inggris

bahan saus jahe:
25 gram jahe
1/2 sendok makan minyak goreng untuk menumis
150 ml kaldu ayam
1 1/2 sendok makan kecap ikan

Cara Pengolahan :
  1. Nasi: tumis bawang putih dan jahe dalam campuran minyak goreng dan minyak wijen sampai harum.
  2. Tambahkan beras, aduk rata. Oles minyak wijen.
  3. Tambahkan kaldu dan garam. Diamkan sampai terserap. Kukus 20 menit sampai matang.
  4. Ayam rebus: oles ayam dengan campuran jahe, minyak wijen, dan garam. Diamkan 30 menit.
  5. Masukkan jahe, daun bawang, dan garam ke rongga ayam. Semat ujungnya dengan tusuk gigi agar tidak keluar.
  6. Didihkan air, garam, dan gula. Masukkan ayam. Usahakan terendam. Setelah berubah warna, kecilkan api. Tutup panci, rebus 20 menit. Keluarkan ayam, lap kering dan buang bumbu di perut ayam.
  7. Potong-potong ayam, hidangkan dengan kuah dan nasi.
  8. Kuah: rebus air rebusan ayam. Tambahkan labu siam dan merica. Masak sampai labu siam matang.
  9. Sambal: rebus cabai, bawang putih, dan jahe hingga mendidih. Tambahkan kecap manis, kecap inggris, garam, dan gula. Aduk rata. Angkat. Tambahkan air jeruk purut.
  10. Saus Jahe: tumis jahe sampai harum. Tambahkan kaldu, masak sampai mengental. Angkat. Saring 50 ml, tambahkan kecap ikan, aduk rata.

NASI GORENG HONGKONG

Sarapan nasi goreng yuk! Apalagi nasi goreng Hongkong. Wow, isinya komplet banget.

bahan-bahan/bumbu-bumbu :
3 siung bawang putih dicincang
2 buah cabai merah diiris
100 gram daging ayam dipotong kotak 1 cm
150 gram udang kupas
6 buah bakso ikan dipotong 2 bagian
2 batang daun bawang diiris
2 butir telur ditambah 1/4 sendok teh garam, dikocok lepas
450 gram nasi dingin
1 sendok teh kecap ikan
1 sendok teh kecap inggris lokal
1/2 sendok teh merica bubuk
1 1/4 sendok teh garam
1 sendok makan angciu

Cara Pengolahan :
  1. Tumis bawang putih dan cabai sampai harum. Masukkan daging ayam dan udang. Aduk sampai matang.
  2. Masukkan daun bawang. Aduk sampai layu. Tambahkan orak-arik telur dan bakso ikan. Aduk hingga berbutir-butir.
  3. Tambahkan nasi, aduk-aduk hingga rata.
  4. Tambahkan kecap ikan, kecap inggris, merica bubuk, garam, dan angciu. Aduk sampai bumbu meresap.

SOTO MAKASSAR



Bahan:
- satu batang kayu manis untuk pewangi
- sediakan 250 gram Daging sapi
- garam secukupnya
- air cucian beras
- tiga batang serai
- bawang merah secukupnya
- tauco
- minyak goreng untuk menumis

Racikan untuk membuat sayur Soto Makasar:
- empat sdm Bawang goreng
- tiga batang daun bawang yang sudah di iris
- jeruk nipis secukupnya untuk menambah aroma soto makasar

Bumbu yang diperlukan dalam memasak soto Makasar:
- 4 buah Bawang merah
- 4 siung Bawang putih ditambah tiga cm jahe
- Lengkuas
- 1/2 sdt Jinten
- 2 sdt Ketumbar
- 1 sdt Merica
- 4 butir Merica digoreng
- 75 gram Kacang tanah tanpa kulit disangan

Cara Memasak Soto Makasar:
1.Tahapan pertama anda rebus bahan bahan soto seperti jerohan, daging, kayu manis, garam dan air cucian beras dengan api jangan terlalu besar karena supaya rasa tidak hilang dengan uap
2.Tumislah bawang merah dengan miyak goreng sampi berwarna kekuning kuningan kemudian tambahkan tauco ditambah serai masak hingga baunya harum, masukan ke rebusan jeroan dan rebus kembali hingga empuk setelah itu angkatlah jeroan dan daging iris sesuai selera anda
3.Soto Makasar sudah selesai tinggal anda hidangkan jangan lupa taburkan bawang goreng, seledri untuk menambah selera makan.

PEPES IKAN MAS



Bahan :
4 Ekor ikan mas
3 buah belimbing sayur
2 sdm minyak goreng
2 tangkai serai, iris halus
bagian putihnya
4 lembar daun salam
4 lembar daun jeruk
1 ikat daun kemangi

daun pisang untuk
pembungkus

Haluskan :
6 butir bawang merah
6 siung bawang putih
7 butir cabe merah
2 sdm gula merah, iris
2 cm kencur
2 cm kunyit
gaaram secukupnya.

Cara membuat :
Bersihkan ikan masa, lalu gurat2 badannaya.
Remas2 belimbing sayur, dan balurkan ke ikan,
lalu sisihkan. Aduk bumbu yang dihaluskan
bersama minyak goreng dan serai.
Balurkan ke ikan mas. Diamkan selama 20 mnt.

Ambil selembar daun pisang, beri selembar
daun salamdan daun jeruk. Letakkan seekor ikan mas
dan beri sedikit bumbu halus. Bungkus lalu semat kedua
ujungnya dengan lidi. Kukus selama 45 mnt. Angkat
Garang diatas bara api sampai pepes agak kering.
sajikan untuk 4 orang.
 
 
 
selamat mencoba........

Resep Masakan Bayi Finger Food Saus Salmon Keju

Resep Masakan Bayi Finger Food Saus Salmon Keju. Makanan ini mempunyai Kandungan keju yang  banyak sehingga membuat rasa salmon panggang ini berbeda. Menua makanan bayi ini diberikan untuk si kecil usia 10 bulan ke atas. Menu ini biasanya sebagai cocolannya dapat diberikan sayuran kukus wortel, zucini, labu siam,atau buah seperti melon yang dipotong seukuran jari (finger food).
180d368c8278x300.jpg Resep Masakan Bayi Finger Food Saus Salmon KejuBahan:
75gram fillet ikan salmon, Haluskan
15 gram mentega
15 gram tepung
200 ml susu
20 gram keju cheddar/keju tawar
2 sendok makan keju parmesan
2 sendok makan mascarpone
Cara Membuat:
1. Susun ikan salmon diatas wadah tahan panas kemudian lumuri dengan mentega. Tutup dengan alumunium foil, buat beberapa lubang dengan tusuk gigi untuk ventilasi udara.
2. Panggang dalam microwave selama kurang lebih satu setengah jam.
3. Campur salmon panggang dengan saus keju. Sajikan sebagai cocolan sayuran kukus.
Membuat saus keju:
1. Lelehkan margarin,masukan tepung terigu sambil diaduk cepat hingga menggumpal. Perlahan-lahan tuang susu kedalam adonan, aduk kembali dengan api kecil selama kurang lebih 3 menit sampai saus mengental.
2. Matikan api, aduk keju cheddar/keju tawar dan keju parmesan hingga meleleh, Kemudian aduk bersama dengan mascarpone.

Resep Masakan Serombotan – Klungkung

Bahan :
100 gr Kangkung ambil bagian pucuk dan daunnya
50 gr Bayam ambil pucuk dan daunnya.
75 gr Buncis potong 3 cm belah tidak sampai putus.
100 gr Tauge, buang akarnya.
50 gr Kacang panjang potong 3 cm
50 gr Kecipir potong serong 1 cm
Bumbu Sambal kelapa:
Kelapa 0,5 butir
5 siung bawang merah
3 siung bawang putih
3 cabai merah
3 cabai kecil (bisa ditambah bila suka pedas)
Terasi secukupnya
3 cm Kencur
1 cm Lengkuas
Garam
Semua bumbu dihaluskan.
Sambal koples (sambal encer):
5 buah cabai kecil
Terasi secukupnya
Garam secukupnya
50 g Kacang tanah
1 buah Jeruk limo
Minyak kelapa secukupnya
Cara Pembuatan :
Sambal kelapa dibuat sebagai berikut:
Kelapa diparut memanjang, disangrai (digoreng tanpa minyak).
Bahan lainnya dihaluskan. Bahan yang sudah dihaluskan dicampur dengan kelapa parutan.
Sambal koples (sambal encer) dibuat sebagai berikut:
Terasi dipanggang dan kacang tanah digoreng.
Bahan-bahan sambal komples ditambah dengan terasi dan kacang tanah dan dihaluskan seluruhnya. Selanjutnya, bumbu itu ditambahkan dengan sedikit minyak kelapa, jeruk limo dan sedikit air agar campuran bumbu menjadi agak encer.
10ee98697fmbotan1.jpg1 Resep Masakan Serombotan   Klungkung
Rebus setiap sayuran bahan serombotan secara terpisah hingga masak, angkat, tiriskan. Selanjutnya diberi sambal kelapa dan sambal koples secukupnya, terus dicampur dan diaduk. Serombotan siap dihidangkan bersama nasi.